Bunga raflesia arnoldi adalah bunga yang sangat terkenal di bengkulu. Bunga yang memiliki nama latin (Padma Raksasa) ini adalah tumbuhan parasit yang memiliki ukuran yang sangat besar dan memegang prediket sebagai bunga terbesar di dunia dengan diameter 1 meter dan berat 11 kg.
Bunga raflesia arnoldi ini sejatinya adalah bunga yang tidak memiliki daun tidak berakan dan tidak bertangkai, oleh sebab itu bunga ini tidak dapat berfotosintesis. Bunga raflessia arnoldi ini termasuk kedalam daftar bunga yang dilindungi oleh pemerintah.
Beberapa waktu lalu kita sempat dihebohkan dengan video yang beredar di facebook terkait kelompok pemuda yang dengan sengaja menghancurkan bunga langka ini, dan sontak saja menuai banyak kecaman dari nitizan yang melihatnya.
Tidak semua wilayah Bengkulu dapat kita jumpai bunga langka ini, kamu hanya dapat menemuinya di Kab. Kepahiang tepatnya terletak di sepanjang Jalan besar Bengkulu - Curup. Dan Bunga ini mekar sekitar bulan November dan Desember. Untuk melihat biasanya bunga ini mekar dapat ditempuh kurang lebih 1 jam perjalanan dari kota Bengkulu.
Nah jika kamu ingin melihatnya, kamu harus datang pada bulan november dan desember saja ya sob.