Mau ke Majalengka tapi bingung mau berwisata kemana? jangan khawatir. Karena di majalengka ini terdapat banyak potensi wisata yang layak dan menarik di kunjungi. Majalengka letaknya masih di provinsi jawa barat memiliki wisata yang sangat keren. Kami akan membahas 7 Tempat Wisata di Majalengka.
1. Panorama Teh Cipasung Lemahsugih

Panorama alam dari perkebunan teh ini sangat dapat memanjakan mata, hamparan pekebunan teh yang hijau di lereng-lereng bukit. Udara sejuk dan terkadang berkabut membuat para pengunjung yang kesini betah untuk berlama-lama di perkebunan teh ini. Menikmati udara yang sejuk dan panorma alam yang memikat hati dari objek wisata Perkebun Teh Cipasung Lemahsugih.
Selain itu kita dapat menikmati langsung teh khas dari perkebunan ini.Perkebunan Teh Cipasung ini tepatnya terletak di Desa Cipasung Kec. Lemahsugih. Perkebunan teh cipsung ini berjarak +- 60 KM dari kota Majalengka dengan waktu tempuh sekitar 1,5-3 jam perjalanan.
2. Curug Tonjong Majalengka
Curug Tonjong Majalengka menawarkan Panorama alam yang asri dan alami yang dapat membuat pengunung nyaman dan tenang. Selain itu kita disuguhkan berupa aliran sungai yang cukup deras membuat deburan yang kuat.
Walaupun air terjun ini tidak terlalu tinggi ditambah dengan bebatuan besar yang terdapat disepanjang aliran sungai membuat ciri khas tersendiri dari curug ini. Keunikan dari lokasi wisata curug ini adalah jembatan bambu yang sengaja dibuat oleh warga sehingga pengunjung yang datang dapat menikmati keindahannya ketika melewatinya sampai ke puncak curug.
3. Wisata Agro Batu Luhur
Disini kita dapat menikmati suasana hawa sejuk khas daerah pegunungan,yang menjadi daya tarik dari wisata agro ini adalah bebatuan yang tinggi konon batu ini telah berada di tempat itu sebelumnya. Sehingga kita akan mendapatkan sebuah tempat wisata yang unik namun menyenangkan.
Di tempat ini kita juga dapat melakukan kegiatan camping yang dapat kita lakukan bersama teman teman maupun keluarga. kita dapat menciptakan kebersamaan di ruang terbuka dan menambah keakraban anggota keluarga atau teman di sela-sela aktifitas padat kita bekerja.
Disini juga terdapat berbagai area bermain yang bisa kitaa coba lakukan. Salah satunya contoh adalah bermain flying fox yang memiliki panjang lintasan hampir mencapai 200 meter
4. Situ Sangiang Majalengka
Pemandangan eksotis di sekitar situ ini tampak asri dengan pepohonan yang rindang telah berumur ratusan tahun. Situ yang banyak dikunjungi para wisatawan domestik maupun para turis dan peziarah ini banyak menyimpan misteri yang hingga sekarang masih kuat dipercaya oleh warga setempat.
Salah satu ke[ercayaannya di antaranya adalah ikan yang mati dari Situ Sangiang harus dikuburkan layaknya seperti manusia, sebab menurut sejarah, ikan lele dan sebangsanya yang tinggal dan hidup di tempat tersebut merupakan jelmaan manusia. Situ Sangiang ini tepatnya terletak di Kampung Wates, Talaga, Majalengka.
5. Pendakian Gunung Ciremai
Tahukah kamu gunung tertinggi di jawa barat? ya betul yaitu gunung ciremai yang memiliki ketinggian 3078mdpl, di majalengka ada juga bascamp pendakian gunung ciremai yaitu bernama basecamp pendakian Jalur Apuy.
Wisata ini sangat cocok untuk kalian yang memiliki kemampuan fisik serta berjiwa petualang dan suka tantangan. karena kita kan melewati medan yang sangat berat daripada wisata lainnya. berminat ke puncak gunung ciremai? kenapa tidak.
6. Wisata Gunung Batu Tilu

Wisata yang satu ini adalah wisata Gunung Batu Tilu , Gunung Batu Tilu ini terdiri dari tiga bukit sesuai dengan namanya yang memiliki keunikan dan keindahan alam berbeda beda Bukit-bukit tersebut dinamakan puncak Sukmana yang memiliki ketinggian kurang lebih 1.155 mdpl.
Puncak Gunung Tilu ini memilki ketinggian 1.076 mdpl, dan puncak lainnya yang namanya masih tidak diketahui namanya memiliki ketinggian kurang lebih 1.112 mdpl. kita kan menemukan sebuah tantangan untuk mendaki gunung ini. Wisata ini terletak di Desa Jatimulya Kecamatan Kasokandal jaraknya kurang lebih berkisar 8 Km dari pusat Kota Majalengka.
7. Talaga Herang Majalengka 
Talaga Herang majalengka merupakan salah satu objek wisata di Majalengka. Ketenarannya sudah tersohor hingga kamana mana. Bukan hanya warga Majalengka yang banyak mengunjunginya, akan tetapi banyak dari berbagai daerah di luar kota, seperti Kuningan, Cirebon dan bogor dan lainnya.
Talaga Herang ini berarti Danau yang airnya jernih. Memang Talaga ini memiliki air yang sangat jernih, air ini berasal dari sumber mata air yang muncul dari dasar Talaga. Letak Talaga Herang yang berada di kaki Gunung Ciremai menjadikan hawa yang cukup sejuk dan membuat pengunjung betah.
Talaga Herang terdapat berbagai jenis ikan yang tampak di permukaan telaga, akan tetapi tidak ada yang berani menangkapnya konon merupakan suatu pantangan bagi pengunjung.